Senam Sehat Memperingati HUT Kota Mungkid Ke-31


Created At : 2015-03-24 03:08:30 Oleh : zein_bagum Bagian Umum Dibaca : 226



KOTA MUNGKID – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kota Mungkid Ke-31 pada hari Jum’at tanggal 20 Maret 2015 diadakan Senam Sehat di Lapangan Drh. Soepardi Kota Mungkid. Kegiatan ini terselenggara atas kerjasama Pemerintah Kabupaten Magelang dengan BPJS Kesehatan Kabupaten Magelang.

Ribuan peserta senam yang terdiri dari PNS Pemkab Magelang, Polres Magelang, Karyawan/ti swasta dan siswa-siswi SD/SMP/SMA/SMK tampak antusias mengikuti setiap gerakan yang dinamis dari Instruktur diiringi alunan musik yang meriah.

Asisten Administrasi Umum Setda Kabupaten Magelang, Bp. Drs. Endra E. Wacana mengatakan bahwa kegiatan Senam Sehat Bersama BPJS Kesehatan Magelang merupakan kegiatan yang rutin dilakukan setiap hari Jum’at minggu pertama dan ketiga setiap bulannya. Dalam rangka turut memeriahkan Hari Jadi Kota Mungkid maka Senam Sehat diselenggarakan di Lapangan Drh. Soepardi dengan peserta yang lebih banyak.

Seusai senam peserta dihibur Organ Tunggal dari PDAM Kab. Magelang sambil menantikan Doorprize yang sangat menarik seperti sepeda, televisi dan kulkas.

Dalam waktu bersamaan juga masih terselenggara Pameran Batik, Kriya dan Kuliner produk-produk lokal Kabupaten Magelang.

==zein_bagum==
GALERI FOTO

Agenda

Tidak ada acara